YESUS: Siapakah Dia sebenarnya ?


Pribadi paling unik
Yesus Kristus sering dibandingkan dengan guru agama atau nabi lain. Tetapi Ia sama sekali lain dari mereka semua. Ia adalah pribadi paling unik yang pernah tinggal di planet bumi.
Segala sesuatu sejak dari kelahiran-Nya hingga setelah kematian-Nya merupakan keajaiban. Hal ini membuat Ia tidak bisa disamakan dengan siapa pun juga.
Yesus dilahirkan oleh seorang perawan,  sesuatu yang mustahil secara alamiah.  Sebelum ibu-Nya Maria menikah,  malaikat memberitahu bahwa dia akan melahirkan Sang Anak Allah.
Tatkala Maria bertanya bagaimana hal itu bisa terjadi, malaikat menjawab, "Roh Kudus akan turun atasmu dan kuasa Allah Yang Mahatinggi akan menaungi engkau; sebab itu anak yang akan kau lahirkan itu akan disebut kudus, Anak Allah."
Tepat seperti yang dijanjikan, kemudian perawan Maria melahirkan Yesus Kristus, pribadi paling luar biasa yang pernah hidup di bumi.
Kehidupan yang menakjubkan
Seperti kelahiran-Nya, Yesus memiliki kehidupan yang mengherankanPada usia 30 tahun Ia mendatangi kota-kota di Israel untuk mulai mengajar dan menyembuhkan orang banyak.
Alkitab mencatat bahwa Ia berbeda dari para pengkhotbah lain. "Takjublah orang banyak itu mendengar pengajaran-Nya, sebab Ia mengajar mereka sebagai orang yang berkuasatidak seperti ahli-ahli Taurat mereka." 
Demikian juga tidak ada penyakit seberat apapun yang tidak bisa disembuhkan oleh kuasa-Nya.Alkitab menulis, "Dibawalah kepada-Nya semua orang yang buruk keadaannya, yang menderita pelbagai penyakit dan sengsara, yang kerasukan, yang sakit ayan dan yang lumpuh, lalu Yesus menyembuhkan mereka."
Merasa terancam oleh ketenaran dan kuasa Yesus, para pemimpin agama dan politik bersekongkol untuk membunuh Dia.
Kematian yang mendadak
Kematian Yesus telah dinubuatkan lebih dari 1,000 tahun sebelumnya. Seorang nabi dalam Pe Yesaya menulis tentang Yesus, "Tetapi dia tertikam oleh karena pemberontakan kita, dia diremukkan oleh karena  kejahatan kita; ganjaran yang mendatangkan keselamatan bagi kita ditimpakan kepadanya, dan oleh bilur-bilurnya kita menjadi sembuh."
Yesus bersedia menanggung hukuman dosa kita sehingga kita dapat diampuni dan memiliki hidup kekal.  Tepat seperti yang telah diramalkan sebelumnya, karena mempertahankan bahwa Ia adalah Anak Allah, Yesus divonis hukuman mati yang paling brutal pada waktu itu.
Tatkala tergantung pada salib kayu dengan paku-paku besar menembus tangan dan kaki-Nya, Ia berdoa, "Bapa, ampunilah mereka karena mereka tidak tahu apa yang diperbuatnya."
Kalau mau, Yesus mempunyai kuasa untuk turun dari kayu salib itu,  namun Ia memilih untuk mengorbankan hidup-Nya bagi orang lain.

Janji untuk Anda
Seperti yang dijanjikan, Allah Bapa membangkitkan kembali Anak-Nya Yesus dari antara orang mati,  kepada kehidupan kekal,  pada hari ketiga setelah penguburan-Nya.
Yesus yang bangkit menampakkan diri kepada sahabat-sahabat terdekat-Nya  dan kepada lebih dari 500 pengikut-Nya yang lain. Kemudian Ia terangkat naik ke sorga di hadapan mata mereka.
Sesudah kebangkitan Yesus, seorang sahabat dekat-Nya yaitu Petrus,  berkhotbah kepada orang banyak agar mereka bertobat dari dosa dan percaya kepada Yesus Kristus untuk diselamatkan.  Katanya, "Bertobatlah dan hendaklah kamu masing-masing memberi dirimu dibaptis dalam nama Yesus Kristus untuk pengampunan dosamu ... Sebab bagi kamulah janji itu dan bagi anak-anakmu dan bagi orang yang masih jauh,  yaitu sebanyak yang akan dipanggil oleh Tuhan Allah kita."
Ya, janji ini untuk Anda!
Ada banyak agama dengan nabinya masing-masing.  Tetapi tak satupun kecuali Yesus Kristus yang sanggup menawarkan pengampunan sempurna dari dosa-dosa Anda dan hidup kekal bersama Allah.
Yesus sudah mati menanggung dosa-dosa Anda;  sekarang saatnya Anda menaruh iman kepada-Nya.  "Sebab jika kamu mengaku dengan mulutmu, bahwa Yesus adalah Tuhan, dan percaya dalam hatimu, bahwa Allah telah membangkitkan Dia dari antara orang mati, maka kamu akan diselamatkan."
Terimalah Yesus sekarang!
Jika Anda menaruh iman kepada Yesus, saat ini juga  Anda dapat berdoa seperti di bawah ini dan menerima karunia hidup kekal dari Allah.
"Tuhan Yesus,  saya percaya Engkau adalah Anak Allah dan Juruselamat dunia. Terima kasih Engkau sudah datang ke dunia dan mati disalib sehingga saya dapat memiliki hidup kekal. Ampunilah dosa-dosa saya, Tuhan. Saya hendak mengikut Engkau sepanjang hidup saya. Penuhi saya dengan Roh Kudus-Mu dan pimpinlah langkah saya.  Dalam nama Yesus, amen."
Apakah doa di atas menyatakan keinginan hati Anda?  Kalau begitu, berdoalah dengan sungguh-sungguh sekarang dan Kristus akan masuk ke dalam hidup Anda.
Ia sendiri berjanji dalam kitab Wahyu 3:20, "Lihat, Aku berdiri di muka pintu dan mengetok; jikalau ada orang yang mendengar suara-Ku dan membukakan pintu, Aku akan masuk mendapatkannya ..."   <>


1 komentar:

  1. Begitu bahagia hati saya ketika dapat memperkenalkan Yesus Kristus adalah Tuhan dan Juru selamat kepada orang yang kami kasihi.

    Dan menyampaikan janji Allah akan pengampunan sempurna dari dosa-dosa dan hidup kekal bersama-Nya.

    BalasHapus