Jemaat dan Paskah … peringatan Kebangkitan Yesus!!!

Jemaat orang percaya sedang merayakan Paskah. Ini adalah saat yang bagus untuk merenungkan kembali apa sih yang sebenarnya sedang diperingati umat Kristiani?

Kemarin pada Jum’at Agung kita memikirkan banyak tentang salib Yesus yang mulia dan kematianNya yang luar biasa sebagai korban karena dosa seisi dunia. Tentang kasih ilahi yang menakjubkan sehingga Yesus, Anak Allah itu, bersedia menderita & mati disalib untuk menggantikan orang berdosa. Tentang anugerah Allah yang amat mengherankan, yang memberikan keselamatan dengan cuma-cuma kepada setiap orang yang percaya kepada AnakNya yang tunggal!


Kasih Allah (bahasa Yunani: ‘agape’) adalah kasih yang berkorban. Kasih yang mengorbankan AnakNya, Yesus--- bagi keselamatan musuhNya, manusia berdosa. Kasih yang sanggup mengasihi yang tidak pantas dikasihi! Kasih semacam ini telah melahirkan anugerah: suatu pemberian yang tidak pantas diterima. Anugerah Allah memberikan sorga yang tidak pantas di terima oleh manusia! Tetapi … itulah anugerah.

Jemaat Kristiani percaya bahwa kematian Yesus telah menghancurkan penghalang antara manusia dan Allah. Kita percaya bahwa Ia mati supaya kita boleh mendekat kepada Allah dan memilih mengikut Dia.

Tuhan Yesus bangkit kembali dari antara orang mati pada hari ketiga setelah Ia mati disalibkan. Tuhan Yesus bangkit pada hari Minggu pagi. Karena itu, pada Minggu pagi Paskah ini, kita berkumpul bukan untuk mengingat Seseorang yang mati selamanya. Kita berkumpul untuk menyembah Yesus Kristus, Anak Allah yang hidup. Jika Kristus tidak dibangkitkan dari kubur dan tidak naik ke sorga, tentulah Ia sudah lama dilupakan orang sama seperti semua penjahat biasa yang mati disalibkan pada jaman itu.

Kalau kematianNya adalah dasar keselamatan kita, maka kebangkitanNya adalah dasar iman kita! Kebangkitan Yesus melenyapkan maut dan memberikan keyakinan bahwa nasib kita tidak akan berakhir di kuburan. Kebangkitan Yesus memberikan kepada kita kepercayaan akan masa depan yang gemilang di langit & bumi yang baru nanti .

Jemaat Kristiani bisa bertahan dalam pencobaan dan kesengsaraan di sepanjang masa karena iman ini. Mengapa kita bisa memiliki kepercayaan semacam ini? Karena semuanya, “Sudah selesai”. Pekerjaan penebusan Kristus di kayu salib itu sudah selesai! Kita sudah diselamatkan. Dan … Kristus juga sudah bangkit! Keselamatan kita sah.

Syukur kepada Allah atas salib Yesus itu, dan atas kuburanNya yang kosong. Sebuah kombinasi sempurna dari Allah ---salib & kubur kosong, kematian & kebangkitan Yesus--- semuanya untuk keselamatan umat manusia. Selamat Hari Paskah! <>

Tidak ada komentar:

Posting Komentar